Warta  

TNI-Polri Bersama Forkopimcam Sinergi Dukung Ketahanan Pangan

admin
Img 20250218 121616

LAMONGAN | MDN – Wujud nyata sinergitas antara TNI dan Polri bersama Forkopimcam, kembali terlihat di Kecamatan Sekaran. Kapolsek Sekaran, Iptu Ahmad Zunaidi S.IP, bersama Anggota Polsek dan perwakilan Koramil 0812 Sekaran, melaksanakan kegiatan monitoring tanaman bergizi. Langkah ini dilakukan untuk mendukung program ketahanan pangan yang merupakan bagian dari Asta Cita Presiden Republik Indonesia. (18/02/25)

Kegiatan ini menjadi salah satu proyek ketahanan pangan di wilayah tersebut. Kapolsek Sekaran, turut turun langsung membantu proses monitoring, sebagai bentuk dukungan terhadap upaya peningkatan produktivitas tanaman pangan.

Kapolsek Sekaran, Iptu Ahmad Zunaidi S.IP, saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa sinergi antara TNI dan Polri serta Forkopimcam, sangat penting dalam mendukung program strategis nasional seperti ketahanan pangan.

“Kegiatan ini merupakan wujud nyata kolaborasi TNI-Polri untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat, terutama dalam mendukung ketahanan pangan yang menjadi prioritas pemerintah,” Ucapnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat setempat semakin terbantu dan termotivasi untuk mendukung upaya ketahanan pangan, sekaligus memperkuat hubungan antara TNI-Polri dengan masyarakat di wilayah Kecamatan Sekaran. [ZN]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *