Warta  

Polsek Babat Patroli Sambangi Objek Vital Bank BRI Himbau Scurity Tingkatkan Pengawasan Kamtibmas

admin
Polsek babat patroli sambangi objek vital bank bri himbau scurity tingkatkan pengawasan

LAMONGAN | MDN – Polsek Babat, dalam rangka memantau perkembangan situasi kamtibmas di wilayah binaan dan mengantisipasi terjadinya aksi kejahatan maupun gangguan kamtibmas, Anggota Polsek Babat, memberikan himbauan kepada scurity Atm Bank BRI.

Dalam kegiatan sambangnya Anggota Polsek Babat, scurity Atm Bank BRI, dan menyampaikan agar meningkatkan kewaspadaan terhadap pelaku aksi kejahatan, waspadai setiap orang yang akan bertransaksi terlebih lagi bagi yang bertransaksi cukup banyak agar diminta CCTV aktif mengingat tempat agar bisa memantau pergerakan setiap yang transaksi.

Selain itu Anggota Polsek Babat, juga mengingatkan untuk berhati-hati dalam melayani masyarakat yang akan bertransaksi dengan memastikan bahwa yang akan dilayani bertransaksi sudah memiliki kartu ATM BRI dan juga sudah membawa uang tunai yang akan ditransaksikan.

“Scurity Atm Bank BRI menyambut baik kegiatan sambang yang dilakukan Anggota Polsek Babat, terimakasih atas kehadirannya sehingga kami merasa aman dan nyaman, siap berhati-hati dalam melayani masyarakat dan segera melapor jika terjadi kerawanan kamtibmas,” Ucapnya.

Ditempat terpisah Kapolsek Babat, Kompol Chakim Amrullah S.H, M.H, menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif melaksanakan patroli dan sambang kewilayahan guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif, selain itu juga sebagai sarana untuk menyampaikan himbauan kepada seluruh elemen masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap segala bentuk aksi kejahatan maupun gangguan kamtibmas, Pungkas Kapolsek. [ZN]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *