Daerah  

Pendopo Sidoarjo Dijadikan Sarana Kegiatan Keagamaan, Bupati Ajak Warga Ikut Berpartisipasi

admin
Bupati subandi ajak ramaikan pendopo sidoarjo

SIDOARJO | MDN – Pendopo Kabupaten Sidoarjo kini semakin aktif digunakan sebagai wadah kegiatan masyarakat. Bupati Sidoarjo, Subandi, mendorong warga untuk meramaikan pendopo dengan berbagai acara keagamaan yang diyakini membawa berkah bagi lingkungan sekitar.

Dalam acara Silaturahmi Halal Bihalal dan Peringatan Milad ke-13 Majelis Taklim Az Zahra yang digelar di Pendopo Delta Wibawa pada Rabu (23/4/2025), Bupati Subandi menyampaikan harapannya agar pendopo menjadi pusat kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam peningkatan kualitas keimanan dan ketakwaan.

Menurutnya, keberadaan majelis taklim seperti Az Zahra, yang telah berkiprah selama 13 tahun dan didominasi oleh jamaah perempuan, memiliki peran besar dalam membangun peradaban umat. Selain menjadi sarana pembelajaran agama, majelis taklim juga berkontribusi dalam memperkuat nilai-nilai Islam yang rahmatan lil ‘alamin serta mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat.

“Kami sangat mengapresiasi seluruh pengurus dan jamaah Majelis Taklim Az Zahra atas dedikasi mereka dalam berdakwah dan membina umat dengan penuh cinta dan ketulusan,” ujar Bupati Subandi.

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk ulama dan tokoh agama, untuk berkomitmen dalam membangun komunitas yang religius, harmonis, dan berakhlak mulia. Menurutnya, pembangunan daerah tidak hanya mencakup aspek infrastruktur, tetapi juga harus memperhatikan aspek mental dan spiritual.

“Selamat Milad ke-13 untuk Majelis Taklim Az Zahra. Semoga terus berkembang, memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat, dan menjadi penerang dalam dakwah Islam di Sidoarjo. Semoga acara ini membawa keberkahan serta memperkuat komitmen kita dalam menjalankan ajaran Islam secara kaffah,” pungkasnya.

Dengan upaya ini, Pemerintah Kabupaten Sidoarjo berharap pendopo semakin hidup dengan kegiatan yang mendukung kemajuan spiritual dan sosial masyarakat. [Swd]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *