Ragam  

Jumat Berkah, Dinas Bina Marga Kediri Santuni 200 Kaum Dhuafa

admin
Jumat Berkah, Dinas Bina Marga Kediri Santuni 200 Kaum Dhuafa

KEDIRI – KD | Rasa haru dan kebersamaan mewarnai kegiatan sosial bertajuk Jumat Berkah yang digelar Dinas Bina Marga Kabupaten Kediri di halaman kantor Dinas PUPR, Jumat (14/11). Dalam acara tersebut, sebanyak 200 kaum dhuafa menerima santunan dan sarapan pagi, sekaligus doa bersama untuk mengenang almarhum Sukamto, staf senior Bina Marga yang dikenal berdedikasi tinggi.

Kegiatan ini merupakan inisiatif pribadi Kepala Bidang Bina Marga, Ir. Hari Siswanto, ST., MM., sebagai bentuk kepedulian sosial sekaligus penghormatan atas jasa almarhum. “Alhamdulillah, kegiatan Jumat Berkah berjalan lancar. Selain berbagi kepada 200 kaum dhuafa, kami juga berdoa bersama untuk almarhum Bapak Sukamto. Semoga amal baik beliau diterima di sisi-Nya,” ujar Hari Siswanto.

Acara berlangsung tertib dengan dukungan Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat yang membantu pengamanan. Para penerima santunan tampak antusias dan bersyukur atas bantuan yang diberikan. Doa bersama dipimpin tokoh agama, mendoakan almarhum Sukamto serta keselamatan seluruh pegawai Bina Marga dan masyarakat luas.

Selain menjadi wujud kepedulian sosial, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin. “Semoga Jumat Berkah bisa terus dilaksanakan, agar kepedulian sosial di lingkungan kerja maupun masyarakat semakin meningkat,” tambah Hari Siswanto.

Dengan semangat kebersamaan, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang berbagi, tetapi juga memperkuat solidaritas antara pegawai Bina Marga dan masyarakat sekitar. [Mada]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *