LAMONGAN | MDN – Pengaturan lalu lintas dilakukan Anggota Polsek Babat, Brigadir Bayu, terlihat membantu untuk memastikan kelancaran dan keselamatan para pelajar serta pengguna jalan yang melintas di area tersebut, terutama pada jam sibuk saat masuk sekolah. Kehadiran Anggota kepolisian di lokasi berhasil membantu mengurai kepadatan arus lalu lintas dan mencegah kemacetan. (23/01/25)
Masyarakat dan para pelajar menyambut baik kehadiran petugas yang sigap mengarahkan kendaraan dan memberikan rasa aman. Langkah ini merupakan bagian dari upaya Polsek Babat, dalam mendukung keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di lingkungan sekolah.
“Situasi di sekitar MTSN 1 Model Babat terpantau aman, lancar, dan terkendali hingga selesainya kegiatan pengaturan lalu lintas.”
Kapolsek Babat, Kompol Totok Wijanarko S.Pd, saat dikonfirmasi mengatakan Anggota Polsek Babat, terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat demi menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, Pungkasnya. [ZN]